MATERI MULOK 13/4/2022

 

Dashboard Mobil, Fungsi dan Arti Beberapa Simbolnya

dashboard mobil

Dashboard mobil adalah komponen penting yang ada di dalam sebuah mobil. kemewahan, kecantikan dan kerennya sebuah kabin biasanya dilihat dari dashboard. Dashboard jadi poin utama kecantikan sebuah kabin kendaraan roda 4.

Makanya setiap kendaraan baik SUV, MPV, sedan, sport dan lain sebagainya memiliki dashboard yang berbeda.

Khusus kendaraan hybrid, sudah pasti memiliki dashboard yang berbeda. Kemudian dashboard mobil mewah juga beda dengan dashboard mobil standar.

Kalian juga mungkin sering melihat langsung dashboard mobil Avanza beda dengan dashboard mobil ayla meski sama-sama Toyota, terlebih dengan dashboard mobil Honda sudah pasti jauh berbeda.

Meski sering juga dashboard dijadikan layaknya sebuah meja tempat meletakan aksesoris. Beberapa aksesoris dashboard dijejer atau dipajang, mulai dari mainan hingga pajangan lainnya.

Bahkan saking umumnya digunakan untuk tempat pajangan, ada produk khusus semisal hiasan dashboard mobil unik atau pajangan dashboard mobil unik yang khusus dijual untuk diletakkan di dashboard.

Tak jarang juga ada yang membeli boneka dashboard mobil untuk membuat tampilan kabin jadi unik. Nantinya boneka hiasan dashboard mobil bisa jadi pusat perhatian semua penumpang terlebih orang yang duduk di samping pengemudi.

Namun tak jarang pengemudi juga melakukan modifikasi dashboard mobil.

Ada yang menambahkan karpet dashboard Avanza miliknya, atau bahkan karpet bulu dashboard mobil Brio yang panjang dan memiliki warna mencolok. Semua sampai menjadi penutup dashboard mobil.

Temukan pilihan perlindungan finansial dari asuransi mobil supaya kamu tidak perlu lagi khawatir dengan mahalnya biaya perawatan dan perbaikan kerusakan mobil di bengkel. Dengan jaminan finansial dari asuransi mobil, dana tabungan dan investasimu jadi aman.

Ada pula yang menggunakan material kayu dan dicat mengkilap agar tampak mewah. Kemudian menambahkan karpet dashboard mobil atau sekadar anti slip dashboard mobil agar barang yang diletakan tidak mudah tergelincir.

Kembali lagi semua sebagai identitas sekaligus point of view sebuah interior kendaraan ya dari dashboard-nya.

Lalu, jika demikian sebenarnya apa sih fungsi utama dashboard? Menjadi komponen penting dalam mobil atau hanya untuk tatakan pajangan?

Mengenal dashboard mobil dan fungsinya 

Dashboard adalah salah satu bagian interior kabin yang biasanya terdapat pada bagian depan. Fungsi utamanya adalah sebagai tempat berbagai panel indikator pada mobil. 

Secara umum, dashboard menjadi pemisah antara tempat duduk pengemudi dan juga bagian depan mobil.

Lalu apa itu dashboard jika dilihat dari fungsinya? Sebenarnya dashboard memiliki peranan yang sangat penting terlebih untuk performa kendaraan. 

Dashboard Mobil, Fungsi dan Arti Beberapa Simbolnya

Jika sebuah kendaraan tidak memiliki dashboard, pengendara tentu akan merasa tidak nyaman. Di dalam dan setiap bagian dashboard mobil terdapat banyak sekali komponen yang saling berhubungan dan mendukung satu sama lain. 

Setiap orang yang ingin belajar mengendarai mobil, harus mempelajari fungsi dari setiap komponen yang terdapat pada mobil.

Supaya ketika tengah berkendara tidak bingung lagi untuk menggunakan setiap bagian dashboard dengan benar. 

Bagian utama dari dashboard mobil

Selain speedometer, apa lagi yang biasa terlihat ada pada dashboard? Ada laci dashboard mobil, kemudian ada AC yang biasa digunakan untuk gantungan parfum mobil dashboard.

Pada dashboard mobil variasi bagiannya beragam sekali, paling umum ya seperti disebutkan sedikit yaitu AC, laci dashboard mobil, jam dashboard mobil dan beberapa tombol indikator dashboard mobil.

Nah untuk lebih jelas tentang apa yang ada pada dashboard mobil Berikut bagian-bagian utama yang umumnya ada pada sebuah dashboard kendaraan.

1. Laci mobil

Pertama dan paling umum adalah laci dashboard mobil. Laci pada dashboard mobil letaknya berada di depan kursi penumpang di sebelah pengemudi. Fungsi utama dari laci mobil adalah untuk menyimpan berbagai barang penting.

Hanya saja kebanyakan pengemudi justru menggunakannya untuk menumpuk barang-barang yang kurang diperlukan. Seperti brosur, bon, atau benda lain yang ditumpuk berantakan. Padahal

Padahal ada banyak barang wajib yang penting untuk menunjang pengendara seperti senter, charger ponsel sampai kotak P3K atau buku manual kendaraan. Buku asuransi mobil juga sebaiknya disimpan pada laci mobil di dashboard agar mudah diakses. 

Meski disediakan laci dashboard mobil, bukan berarti kalian bisa menyimpan semua surat berharga mobil di dalamnya.

Hal ini sangat berisiko dan jika kalian lalai bisa saja surat berharga seperti BPKB mobil hilang dicuri orang.

 2. Lampu dashboard mobil

Selanjutnya adalah lampu dashboard mobil yang jadi indikator mesin atau mobil. Lampu indikator pada mobil. Semua lampu indikator yang memperlihatkan kondisi mobil akan muncul pada bagian dashboard.

Posisinya ada di depan pengemudi dan di balik setir mobil, sehingga mudah untuk dilihat. Pengemudi harus memperhatikan semua indikator di lampu dashboard mobil untuk tahu bagaimana kondisi mobil sebelum dan saat berkendara.

Misalnya adalah pada speedometer, kondisi tangki bensin, airbag mobil, apakah pintu sudah terkunci, dan masih banyak lagi.

Dashboard Mobil, Fungsi dan Arti Beberapa Simbolnya

Indikator ini sering kali bentuknya adalah ikon jadi pengemudi yang sedang belajar harus menghafalkannya.

3. Kunci Kontak

Sudah jelas bahwa letak kunci  kontak pada dashboard tepatnya di bagian kanan bawah setir mobil. Jadi kalian tinggal masukan kunci ke lubang kunci dan memutarnya agar mobil bisa distarter.

Selain lubang kunci, dashboard juga sering jadi tempat tombol start engine. Kembali lagu, kini semua tergantung dengan jenis mobil yang digunakan apakah keluaran baru atau lama.

4. Tuas Mobil

Tuas mobil tak hanya persneling, namun juga tuas lainnya. Di dashboard mobil ada tuas yang letaknya di sebelah kanan dan juga kiri setir.

Letak tuas ini untuk mempermudah pengemudi untuk menyalakan beberapa fungsi kendaraan dengan cepat. 

Tuas yang berada di kanan kiri setir memiliki fungsi berbeda. Ada yang fungsinya untuk menyalakan lampu depan pada saat malam hari atau memberikan tanda pada kendaraan dari arah berlawanan. 

Ada juga tuas yang digunakan untuk menyalakan lampu sein kanan dan kiri. Tuas terakhir di bagian setir berfungsi untuk menyalakan wiper. Jadi ketika posisi sedang hujan atau tampilan kaca buram pengemudi bisa menjalankannya. 

Selain tuas yang terdapat di bagian setir, ada juga tuas transmisi yang letaknya di samping pengemudi, tepatnya di pembatas antara penumpang dan pengemudi. 

Tuas transmisi ini memiliki tujuan untuk memindahkan gigi saat mobil sedang berjalan. Tuas ini juga berfungsi untuk meningkatkan laju kendaraan.

Hanya saja untuk jenis kendaraan manual dan otomatis jenis tuas yang digunakan berbeda.

5. Head Unit

Head unit adalah panggung hiburan dalam dashboard. Isinya biasanya adalah tombol indikator dashboard mobil hingga tombol fitur-fitur menarik dan canggih lainnya.

Setiap dashboard juga memiliki bagian head unit yang fungsinya adalah menyalakan fitur hiburan dalam kabin.

Letak dari head unit ini ada di depan tuas atau bagian tengah keseluruhan dashboard. Fitur yang biasanya ada dalam head unit seperti fitur musik. Kalian bisa mendengarkan musik dengan menyambungkan ponsel atau USB ke dalam head unit.

Untuk ponsel agar bisa diletakan dekat dengan dashboard, maka kalian bisa menambahkan holder hp di dashboard mobil.

Dashboard Mobil, Fungsi dan Arti Beberapa Simbolnya

Pada dashboard mobil SUV besar atau minivan, biasanya di kabin ada mini bar dashboard mobil.

Dalam head unit sendiri ada dua jenis head unit yang beredar di pasaran yaitu 1 DIN dan 2 DIN. DIN adalah Deutsche Institut fur Normung yang merupakan standar dari pembuatan head unit. 

Jangan sampai biaya untuk merawat atau memperbaiki mobilmu justru menguras tabungan. Manfaatkan asuransi mobil syariah agar kamu terjamin dari tagihan dari bengkel. Asuransi mobil syariah memberimu jaminan ganti rugi dengan tetap mengedepankan pengelolaan keuangan sesuai ketentuan syariat.

6. Pusat kontrol fitur mobil

Terakhir yang juga tak kalah pentingnya, yaitu pusat kontrol fitur mobil yang ada di tengah dashboard. Lebih tepatnya berada di bawah head unit sehingga mudah untuk ditemukan.

Pada pusat kontrol, kalian bisa menyalakan AC, mengatur lampu hazard, tempat korek api, charger, dan masih banyak lagi. Hingga menyalakan tv dashboard mobil. Selain itu juga kalian bisa menambahkan satu set kamera dashboard mobil.

Memang tengah musim meletakan kamera pada dashboard mobil. Selain untuk nge-Vlog atau membuat konten, adanya kamera tentu bisa jadi senjata ampuh bagi kalian yang kemalingan atau jadi saksi aksi kejahatan.

Jika kalian tertarik, kalian bisa cari kamera khusus dashboard. Biasanya harga kamera dashboard mobil ditawarkan beragam, tergantung resolusi kamera dan teknologi di dalamnya.

Indikator dan fungsi tombol pada dashboard mobil 

Selain ada beberapa bagian penting, di dalam dashboard juga ada banyak tombol indikator dashboard mobil.

Sebagai pemilik sekaligus pengendara kendaraan, terdapat beberapa tombol indikator pada dashboard mobil yang kamu wajib ketahui dan pahami fungsinya. Mari kita bahas satu demi satu. 

 1. Tombol ABS 

Pertama adalah tombol ABS atau AntiLock Brake System. ABS merupakan salah satu sistem keamanan yang akan mencegah agar rem tidak terkunci.

Jadi, ketika kalian hendak melakukan pengereman secara mendadak, maka tombol ini perlu ditekan agar rem tidak terkunci. 

 2. Tombol airbag 

Selanjutnya adalah tombol airbag mobil atau kantung udara berguna pada saat mobil mengalami tabrakan dengan benda padat.

Maka guna mengantisipasi benturan langsung, kalian bisa menekan tombol airbag sesaat sebelum kecelakaan agar semua airbag terbuka untuk seluruh penumpang.

3. Tombol audio

Hiburan biasanya ada di tengah dashboard. Tombol audio bisa kalian temukan pada bagian head unit yang bisa digunakan untuk menyalakan audio.

Mulai dari volume, channel radio tersedia. Anda yang merasakan bosan saat berkendara bisa menyalakan tombol audio ini. 

4. Indikator speedometer

Speedometer berfungsi sebagai petunjuk kecepatan yang kalian pacu. Bukan untuk menembus batas kecepatan, tapi agar lebih berhati-hati dan tidak kebablasan karena batas kecepatan ada aturannya.

Untuk itu penting selalu memantau speedometer, karena pada speedometer juga ada indikator bensin dan oli. Jangan sampai kalian mengendarai mobil sebelum mengecek ketersediaan bahan bakar.

5. Indikator odometer 

Selanjutnya adalah indikator Odometer yang akan mengukur jarak dari kendaraan yang telah ditempuh selama ini hingga akhirnya tidak digunakan kembali. 

 6. Indikator termometer

Dalam mobil juga biasanya disematkan termometer yang berguna untuk mengukur suhu mesin mobil. Sehingga kalian paham kondisi interior mobil dan berapa suhu air yang bersirkulasi pada mesin mobil.

Ketika kedapatan suhu kabin panas, maka kalian bisa langsung mengeceknya. Dan langsung menurunkan suhunya.

Arti simbol menyala di dashboard mobil

1. Simbol pengecekan mesin

Simbol pengecekan mesin merupakan Check Engine Light yaitu simbol yang terdapat pada mobil lama maupun baru.

Bentuk dan warnanya tergantung dari para pabrikan. Jika simbol ini menyala terus-terusan artinya ada sesuatu yang masalah pada mesin mobil.

Ini merupakan sebuah tanda di dashboard yang bisa kalian bisa cek langsung. Masalahnya pun bisa beragam,  mulai dari soket aliran udara yang terputus, sensor oksigen rusak, atau mesin rusak sekalipun membuat simbol CEL ini menyala.

Apabila simbol CEL menyala, kalian bisa melakukan service dashboard mobil untuk mengembalikannya normal sekaligus cek kerusakan mesinnya.

Langsung bawa ke bengkel andalan kalian untuk memastikan kerusakan apa yang terjadi. Dengan begitu kerusakan mesin bisa lebih cepat teratasi.

2. Simbol aki

Simbol ini memiliki gambar layaknya sebuah aki dengan tanda plus dan minus. Untuk hal ini perlu berhati-hati ketika lampu ini menyala. Karena mengindikasikan kalau ada yang salah dengan kelistrikan mobil.

Saat simbol lampu aki ada baiknya kalian mengecek aki dan juga alternatornya. Bisa jadi aki sudah tua dan tak bisa mengisi daya. Atau bisa juga sabuk alternatornya terputus. Lebih buruknya alternator tak berfungsi sehingga hanya aki yang menyala.

3. Simbol temperatur

Untuk simbol ini tidak semua ada, terlebih mobil baru terkini sudah jarang menggunakannya. Simbol ini menandakan kondisi temperatur di dalam mobil. Bentuk simbol mirip dengan pengukur suhu pada umumnya.

Ketika menyalakan mobil, jika simbol temperatur berwarna biru menunjukan mobil belum siap sepenuhnya kamu gunakan dan sebaiknya mesin kamu panaskan terlebih dahulu.

Biasanya simbol berwarna biru itu hanya menyala dalam waktu singkat dan akan hilang saat mobil sudah panas.

Ini belum seberapa karena ada juga yang membutuhkan perhatian lebih yaitu, ketika simbol temperatur menyala berwarna merah. Itu menunjukkan mobil overheating.

Kalian harus berhenti segera jika itu terjadi, karena kemungkinan mobil tidak memiliki air atau pendingin di dalam sistem.

4. Simbol tekanan oli

Simbol berikut ini punya gambar dashboard seperti corong yang di ujungnya terdapat seperti gambar tetesan air. Jika simbol menyala, bisa jadi ada kerusakan pada mesin khususnya oli mesin.

Mobil bisa saja kekurangan oli sehingga mengingatkan pengendara untuk diisi. Namun jika tombol tak kunjung padam sebaiknya bawa mobil ke bengkel

5. Simbol ABS

Kemudian jika simbol ABS menyala dalam waktu sekejap saat mobil berjalan, bisa jadi ABS mobil bermasalah. Kalau sudah begini ada baiknya kalian lebih berhati-hati ketika menyetir karena tanpa ABS mobil bisa kehilangan kontrol saat pengereman.

6. Simbol airbag

Jika lampu simbol airbag kalian terus menyala saat berkendara kemungkinan menandakan airbag tidak mengembang saat terjadi kecelakaan. Bawa mobil ke bengkel untuk mengecek kondisinya secara pasti.

7. Simbol mengisi bensin

Simbol ini pastinya kebanyakan orang sudah tahu. Jika simbol menyala sudah pasti memberi tahukan pengendara kehabisan bensin.

Segeralah cari pom bensin terdekat agar mobil terhindar dari mogok karena kehabisan bahan bakar.

Jangan sampai biaya perbaikan mobil kesayanganmu justru membebani pengeluaran. Manfaatkan asuransi mobil all risk untuk mendapatkan jaminan ganti rugi atas biaya perbaikan mobil secara menyeluruh di bengkel terbaik.

8. Simbol lampu jauh

Saat berkendara di malam hari mungkin ada beberapa pengendara yang tak menyadari ketika menyalakan lampu. Jika ada simbol lampu berwarna biru di dasbor menyala artinya Anda sedang menyalakan lampu jauh.

Lampu jauh memang tak sembarangan digunakan. Lampu ini diaktifkan ketika sedang melintas di jalanan yang sekitarnya tak memiliki penerangan.

Tapi jika di jalanan biasa yang penuh penerangan dan kendaraan lain melintas, tentu ini sangat mengganggu penglihatan

9. Simbol rem tangan

Selanjutnya  adalah simbol rem tangan, simbol ini berfungsi untuk memberi tahu kondisi rem tangan pada mobil aktif. Tentunya sebelum berkendara cek dulu keaktifan rem tangan.

Mengendarai mobil dengan rem tangan aktif tentu dapat mengurangi performa dan akan ada bau rem yang tercium saat mobil sudah berjalan beberapa kilometer

10. Simbol sabuk pengaman

Terakhir yang paling sering tentu simbol sabuk pengaman yang menyala. Simbol ini menyala untuk mengingatkan pengendara agar selalu menggunakan sabuk pengaman ketika berkendara.

Simbol ini tidak hanya bekedip, namun juga mengeluarkan suara yang terus berbunyi hingga kalian menggunakan sabuk. Sabuk pengaman merupakan salah satu keselamatan ketika berkendara.

Memperbaiki dashboard mobil yang retak

Pada umumnya dashboard terbuat dari bahan plastik yang keras sehingga tidak mudah patah ataupun pecah bila tertimpa benda yang keras. Namun ada juga yang terbuat dari plat besi terutama pada mobil keluaran tahun 80 an.

Seiring dengan berjalanya usia kendaraan, warna pada dashboard pun mulai kusam. Beberapa bahkan coba membeli cairan penghitam dashboard mobil. Agar alas dashboard kembali bersih, maka bisa kamu lapisi juga dengan cat dashboard baru.

Penggunaan cat dashboard mobil juga untuk menutup keretakan pada dashboard. Kamu bisa padukan dengan kit dashboard mobil agar membuatnya nampak baru kembali.

Karena masalah lain dari dashboard selain retak ya warnanya yang pudar cenderung kusam.

Jika dashboard kamu mengalami hal ini, Anda tidak perlu cemas. Cukup ikuti empat tips otomotif mengenai langkah untuk memperbaiki dashboard.

1. Cairan pengisi khusus dashboard

Jika dashboard mengalami pecah atau retak maka kalian bisa membeli cairan pengisi khusus dashboard. Cairan ini banyak tersedia di toko otomotif dan bengkel.

Dengan cairan ini kalian bisa melakukan modifikasi dashboard mobil Carry menjadi lebih baru.

Kemudian kalian juga bisa memilih warna yang sesuai dengan kebutuhan karena cairan ini memiliki beragam warna. Kemudian tak lupa berikan pengkilap dashboard mobil agar nampak baru.

2. Memberi pelapis dashboard mobil

Kemudian selanjutnya untuk memperbaiki dashboard kalian bisa menggunakan pelapis dashboard mobil.

Kalian bisa melapisi dashboard dengan stiker khusus. Jika kalian menutupi dengan stiker hitam full, maka ini bisa jadi cara menghitamkan dashboard mobil.

Menggunakan pelapis dashboard juga dapat menjadi solusi untuk mengatasi dashboard yang retak. Pelapis ini juga tersedia pada toko variasi jok dan sama seperti cairan pengisi khusus dashboard, serta memiliki warna yang beragam.

Namun, untuk menggunakannya, Anda perlu berhati-hati agar pelapis tidak menutupi airbag mobil Anda yang dapat mengganggu keselamatan saat terjadi kecelakaan.

3. Cairan pembersih dashboard mobil

Selanjutnya adalah dengan cara membersihkan dashboard adalah dengan menggunakan penyedot debu, kemoceng, atau kain lap bersih dengan permukaan yang halus sehingga tidak meninggalkan lecet pada dashboard.

Kalian juga bisa menyemprotkan cairan pembersih dashboard terbaik atau kit pembersih dashboard agar hasilnya maksimal.

Namun sebelumnya, kalian sebaiknya memilih cairan lotion dan menghindari cairan yang mengandung silikon, agar warna pada permukaan dashboard tidak berubah.

4. Mengganti dashboard mobil

Jika semua cara sebelumnya tidak juga memuaskan kalian, maka langkah terakhir adalah ganti dashboard. Meskipun harus mengeluarkan biaya yang lebih besar daripada  cara lainnya, tetapi cara ini memiliki tingkat kepuasan tersendiri.

Apalagi jika lampu dashboard mati, maka kalian bisa sekalian mengganti dashboard sekaligus lampu LED dashboard dan juga lampu kolong dashboard.

Semua agar kabin nampak baru, mencolok namun tetap tidak berlebihan tentunya.

Jika sudah mengganti yang baru maka kalian tinggal menjaganya lebih baik serta merawat dashboard. Tak lupa juga dengan menambahkan pelindung dashboard untuk proteksi tambahan.

Berikan perlindungan terbaik untuk keuanganmu dengan asuransi mobil TLO. Asuransi mobil TLO memberikan ganti rugi kerusakan mobil di atas 75 persen dan kehilangan akibat pencurian. Dapatkan asuransi TLO terbaik di Lifepal.

Tips dari Lifepal! Dashboard adalah komponen penting yang ada di dalam sebuah kendaraan. Kemewahan, kecantikan dan kerennya sebuah kabin biasanya terlihat dari dashboardnya.

Dashboard jadi poin utama kecantikan sebuah kabin kendaraan roda 4. Makanya setiap kendaraan baik SUV, MPV, sedan, sport dan lain sebagainya memiliki dashboard yang berbeda.

Pada umumnya dashboard terbuat dari bahan plastik yang keras sehingga tidak mudah patah ataupun pecah bila tertimpa benda yang keras. Namun ada juga yang terbuat dari plat besi terutama pada mobil keluaran tahun 80 an.

Jangan lupa untuk selalu lindungi mobil kesayanganmu dengan asuransi mobil terbaik. Pilihlah asuransi mobil yang sesuai dengan kebutuhanmu.

Lindungi kendaraanmu secara finansial dengan asuransi mobil

Biaya perbaikan dan perawatan mobil tentu tidak murah. Jangan sampai biaya perbaikan mobil kesayanganmu justru membebani pengeluaranmu.

Manfaatkan asuransi mobil all risk supaya kamu gak perlu pusing lagi dengan tagihan bengkel karena kamu akan terjamin dari biaya perbaikan kerusakan ringan dan berat, bahkan dapat ganti rugi atas kehilangan akibat pencurian.

Hitung sendiri berapa kisaran preminya dengan Kalkulator Lifepal berikut ini.

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama